Apakah Ada Sistem Membership atau Anggota?

  Pemesanan

Ketika Anda hanya mencari-cari produk di Indojilbab.com, Anda tidak perlu mendaftar menjadi anggota. Namun ketika akan melakukan pemesanan, Anda secara otomatis harus mendaftar (register) ke Indojilbab.com. Sedangkan bagi yang sudah pernah mendaftar, pada saat pemesanan hanya perlu login (tidak perlu mendaftar lagi). Kegunaan mendaftar menjadi anggota adalah:

  1. Agar Anda dapat melihat status pemesanan Anda (misalnya, apakah paket pemesanan sudah terkirim atau belum).
  2. Agar Anda dapat melihat riwayat pemesanan Anda.
  3. Agar Anda dapat mengirim pesan/email kepada kami terkait dengan pemesanan yang sedang Anda lakukan.
  4. Agar Anda tidak perlu lagi menuliskan alamat tujuan pengiriman pada pemesanan selanjutnya.
  5. Agar Anda dapat menambahkan alamat pengiriman lainnya. Misalnya paket pesanan ingin dikirim ke alamat teman, alamat orang tua, alamat suami/istri, dll.
  6. Agar Anda bisa mendapatkan dan memanfaatkan bonus poin. Bonus poin dapat dikonversikan menjadi voucer diskon pada pemesanan selanjutnya.
  7. Agar Anda dapat menyimpan Wishlist (daftar produk pilihan). Dengan wishlist ini, Anda dapat langsung membuka daftar produk yang menjadi favorit Anda tanpa perlu repot-repot mencarinya lagi.
  8. Agar Anda dapat mengikuti Program Referral untuk meraih diskon.

Untuk mendaftar (register) agar menjadi anggota (member) di Indojilbab.com, caranya klik di sini.